BANDA ACEH – Akhir Ramadhan, gempa bumi dengan magnitudo 5,4 mengguncang Kota Banda Aceh pada Senin, 30 Maret 2025, pukul 08.58.35 WIB.
Berdasarkan data yang dirilis oleh Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), pusat gempa terletak pada koordinat 5,63° Lintang Utara (LU) dan 95,47° Bujur Timur (BT), sekitar 18 kilometer timur laut dari pusat Kota Banda Aceh. Gempa ini terjadi pada kedalaman 10 kilometer.
Hingga saat ini, belum ada laporan terkait kerusakan atau korban jiwa akibat gempa tersebut. BMKG juga mengimbau kepada warga untuk tetap waspada terhadap potensi gempa susulan yang mungkin terjadi.
