GENTAPOST.COM – PIDIE JAYA | Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke-XXXVII tingkat Provinsi Aceh resmi dibuka oleh Gubernur Aceh, H. Muzakir Manaf (Mualem), pada Sabtu (1/11/2025) di komplek perkantoran Pemerintah Kabupaten Pidie Jaya.
Acara ini diharapkan menjadi momentum memperkuat ukhuwah Islamiyah dan implementasi syariat Islam di Aceh.
Pembukaan MTQ berlangsung meriah dan dihadiri oleh sejumlah tokoh penting, termasuk Wali Nanggroe Tgk. Malik Mahmud Al Haytar, Kapolda Aceh Irjen. Marzuki Basyah, Pangdam Iskandar Muda, anggota DPR DPD RI asal Aceh, anggota DPRA, Kepala Kejati Aceh, Ketua DPRA, Sekda Aceh, para Kepala SKPA, serta para bupati dan wali kota se-Aceh.
Bupati Pidie Jaya, H. Sibral Malasyi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa MTQ ini adalah wujud komitmen pemerintah daerah dalam mendukung pembinaan umat melalui penguatan nilai keislaman dan kecintaan pada Al-Qur’an.
Ia berharap MTQ ini dapat menciptakan SDM Pidie Jaya yang Qur’ani, berakhlak mulia, serta membawa Pidie Jaya menjadi daerah yang maju dan religius.
Mualem, dalam arahannya, menekankan bahwa MTQ bukan hanya ajang kompetisi, tetapi juga sarana mempererat silaturahmi dan meneguhkan tekad mengamalkan nilai-nilai Al-Qur’an dalam setiap aspek kehidupan. Ia mengajak seluruh masyarakat Aceh untuk terus memelihara tradisi membaca, memahami, dan mengamalkan Al-Qur’an.
MTQ ke-XXXVII diikuti oleh kafilah dari 23 kabupaten/kota se-Aceh. Berbagai cabang lomba diperlombakan, antara lain Tilawatil Qur’an, Tartil Qur’an, Tahfiz, Fahmil Qur’an, Syarhil Qur’an, Tafsir Qur’an, dan Khatil Qur’an.
Diharapkan, melalui MTQ ini akan lahir generasi muda Aceh yang berilmu, berprestasi, dan berakhlak mulia, serta memperkuat peran Aceh dalam penegakan nilai-nilai Islam secara kaffah.(*)









